Memiliki aktivitas padat setiap harinya membuat anda dituntut untuk selalu efisien dan optimal dalam menggunakan waktu. Saat ini ada beragam produk digital yang bisa digunakan untuk mengoptimalkan waktu Anda salah satunya yaitu Apple watch terbaru.
Berbeda dengan jam tangan pada umumnya, smart watch menghadirkan beragam fitur unggulan yang menarik dan tidak hanya terbatas sebagai penunjuk waktu saja.
Rekomendasi Apple Watch Terbaik dan Terbaru di Tahun 2020
Smartwatch sendiri menghadirkan beberapa fitur layaknya smartphone. Selain itu Anda juga bisa mengoneksikan smartphone dengan smart watch yang dimiliki. Bagi Anda yang penasaran dengan beragam jenis apple watch terbaik, ini dia beberapa rekomendasinya
- Apple Watch Series 3
Apple watch generasi ketiga ini menghadirkan beragam fitur unggulan yang saying untuk dilewatkan. Beragam fitur unggulan yang dimiliki oleh Apple watch series 3 antara lain pengingat waktu, pendukung aktivitas olahraga, pemantau kesehatan, hingga bisa digunakan sebagai alat komunikasi layaknya smartphone.
Tampilannya yang sangat eksklusif juga membuatnya memiliki daya tarik tersendiri. Untuk daya tahan baterainya mampu bertahan hingga 18 jam lamanya. Apple watch generasi ketiga ini dibanderol pada kisaran harga Rp 3,9 juta.
- Apple Watch Series 4
Apple watch series 4 menghadirkan layar terbaik dengan ukuran 1,78” AMOLED dengan resolusi sebesar 448 x 368 pixels yang semakin memudahkan para penggunanya.
Untuk mendukung kinerjanya, smartwatch yang satu ini juga sudah didukung dengan chipset Apple S4 dengan Bluetooth versi 5.0. Teknologi GPS yang dihadirkan juga lebih baik dibandingkan dengan seri Apple watch sebelumnya.
Apple watch series 4 menghadirkan casing berbahan stainless steel yang tahan terhadap benturan dan goresan. Untuk harganya, apple watch terbaru yang satu ini dibanderol pada kisaran harga Rp 3,9 jutaan.
- Apple Watch Nike Plus
Menghadirkan sistem operasi watchOS4 membuat produk smartwatch yang satu ini sangat kompatibel digunakan. Untuk mendukung ketahannya, Apple watch Nike Plus didukung dengan casing berbahan aluminium dengan bobot sekitar 28 gram.
Untuk ketahanan baterainya, Apple watch Nike Plus bisa digunakan hingga 18 jam lamanya. Berbagai fitur yang terdapat di dalam smartwatch ini antara lain pengukur detak jantung, pembaca pesan, seperti pemutar musik player. Untuk harganya, Applewatch Nike Plus dibanderol pada kisaran harga Rp 4.4 juta.
- Apple Watch Sport
Bagi Anda yang gemar menggunakan smartwatch untuk menunjang aktivitas olahraga, maka produk Apple watch sport ini bisa menjadi pilihannya. Hadir dengan ukuran layar sebesar 1,65” dengan jenis layar AMOLED beresolusi 390 x 312 pixels membuat produk yang satu ini sangat nyaman digunakan selama beraktivitas.
Dengan adanya dukungan baterai sebesar 250 mAh, membuat Apple watch sport bisa bertahan hingga 18 jam pemakaian. Untuk menjaganya aman dari benturan dan goresan, Apple watch sport juga sudah didukung dengan bahan casing aluminium yang kuat namun ringan.
Anda juga bisa menyimpan berbagai jenis file musik dengan adanya kapasitas penyimpanan internal 8 GB dan RAM sebesar 512 MB. Untuk harganya, produk yang satu ini dibanderol pada kisaran harga Rp 5,5 juta.
Apple watch menghadirkan beragam seri yang bisa dipilih. Untuk bisa mendapatkan produk Apple watch incaran dengan harga terjangkau dan proses pembayaran yang lebih mudah, Anda juga bisa membelinya di JD.ID.
Adanya beragam metode pembayaran yang diberikan membuat proses transaksi menjadi lebih mudah dan cepat. Selain itu Anda juga bisa memanfaatkan beragam diskon dan voucher yang dihadirkan untuk mendapatkan harga Apple watch terbaru yang lebih terjangkau.